Senin, 26 April 2010

Pilihan Hunian Di Tengah Kota

Alternatif Pilihan Rumah di Kota Jakarta Dan Sekitarnya

Dibandingkan wilayah lain di Bodetabek, perkembangan properti di Tangerang memang paling pesat. Pusatnya di koridor Jl Raya Serpong. Selain ada belasan perumahan yang sedang dipasarkan, di kiri kanan jalan sepanjang 8 km itu juga banyak pusat belanja, ruko dan pabrik. Sehingga pada pagi dan petang hari, terutama saat pekerja pabrik pergi dan pulang kerja selalu terjadi kemacetan meskipun jalannya sudah dilebarkan.

Saat ini perhatian orang mencari rumah di Tangerang kebanyakan memang tertuju ke kawasan Serpong. Padahal kalau jeli ada kawasan lain yang tidak jauh dari Serpong yang aksesnya cukup lancar. Yaitu kawasan Cipondoh, yang masuk wilayah Pemerintah Kota (Permkot) Tangerang. Setelah simpang susun Cikokol dioperasikan, Cipondoh sangat cepat diakses dari pintu tol Kebon Nanas, karena lalulintasnya relatif lancar. Di samping itu Pemkot juga sudah menata pasar Cikokol, dan melarang pedagang kaki lima menggelar dagangannya di badan jalan. Dari pintu tol Kebon Nanas hanya sekitar 5 menit sudah sampai di daerah Cipondoh.

Saat ini perumahan yang masih aktif dipasarkan ada tiga, yakni KOTA MODERN, Taman Royal, dan Banjar Wijaya. Pilihannya memang tidak sebanyak di Serpong. Di Banjar Wijaya malah lahannya sudah hampir habis. Sementara Taman Royal skalanya kecil. Jadi penawaran rumah yang terbanyak hanya di perumahan KOTAMODERN.

Perumahan yang dikembangkan PT ModernLand Realty Tbk tersebut skalanya cukup besar (480 ha). Stok lahannya masih luas dan fasilitasnya terbilang paling lengkap. Ada padang golf 18 hole lengkap dengan country club, pusat belanja Metropolis Town Square, rumah sakit Honoris, sekolah Harapan Bangsa, BPK Penabur, sport center dan sarana ibadah. Pendek kata, untuk memenuhi kebutuhan mulai dari yang elementer sampai yang bersifat life style tidak perlu ke tempat lain.

Sedangkan bagi yang berkocek tebal dan mapan bisa memilih hunian baru di Kelapa Gading , Pantai Indah Kapuk dan Puri Indah. Di cluster Grand Orchard misalnya, ditawarkan rumah ukuran tanah seluas 120 meter dan bangunan 150 meter persegi mulai dengan harga 1,9 milyar an per unitnya. Sedangkan di daerah Pantai Indah Kapuk dilansir rumah bergaya mediterania dengan luas 80 meter persegi dengan harga 1,3 milyar dan luas 160 meter persegi dengan harga 2,3 milyar. Harga serupa juga bisa ditemui di kawasan Puri Indah, bangunan dengan luas 200 meter persegi dan tanah 170 meter persegi ditawarkan dengan harga 2.6 milyar per unitnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

addme